Syeikh Aun Al Quddumi berpesan dengan Firman Allah SWT :
اِنَّاۤ اَعْطَيْنٰكَ الْكَوْثَرَۗ
"Sungguh, Kami telah memberimu (Muhammad) nikmat yang banyak."
(QS. Al-Kausar 108: Ayat 1)
Memang benar secara teks artinya al Kautsar adalah Telaga al Kautsar, tapi al Fakhrur Rosi menafsirkan al Kautsar dengan arti keturunan yang banyak, karena orang yang putus adalah yang putus keturunannya.
Pada zaman sekarang kita menyaksikan musuh di seluruh dunia, bukan hanya musuh agama Islam tapi ini merupakan musuh dari semua agama yang tidak satupun merupakan ajaran dari agama mereka, bahkan ajaran ini berasal dari setan berasal dari Dajjal. Yaitu sebuah ajaran pernikahan menyimpang seperti menikah sesama jenis dan hal ini adalah kehidupan rumah tangga yang ditolak.
Syeikh Aun Al Quddumi berdoa "Semoga para bujangan disegerakan terhadap pernikahan karena menikah merupakan bagian dari sunnahnya para rasul serta syiarnya para wali wali Allah".
Rasulullah bersabda didalam haditsnya bahwa pernikahan adalah sunnahku bagi siapa yang tidak menunaikan sunnahku berarti dia bukan golonganku.
Red/Gus Mukaffi Makki
0 Celoteh Mereka:
Posting Komentar